Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh laporan kegiatan lomba

Contoh laporan kegiatan lomba

Source : rahasiabelajar.com



Dasar Pemikiran

Pramuka merupakan salah satu agen perubahan yang menjadi harapan bangsa, negara dan agama yang dituntut untuk mampu berpartisipasi pada setiap kegiatan di masyarakat. Pramuka harus mampu meningkatkan kualitas serta kuantitas tubuh dari pramuka itu sendiri dan masyarakat di sekitarnya.


Melalui lomba tangkas pramuka ini diharapkan para penerus bangsa dalam golongan penggalang yang berada di lingkup SMP Maja Lingga Bandung dan sekitarnya agar mampu bereksistensi penuh serta mampu memberi sumbangsih yang nyata untuk bangsa Indonesia.


Maka dari itu kami dari Universitas Padang Panjang Bandung yang menjadi anggota pramuka mengadakan kegiatan lomba ini untuk mewadahi para generasi muda dari SMP Maja Lingga agar menjadi pemuda yang memiliki karakter yang kuat dan nasionalis.


Tujuan Kegiatan Lomba


1. Menjadi wadah yang tepat untuk membentuk generasi penerus bangsa yang berkualitas.


2. Memupuk rasa persaudaraan di kalangan SMP Maja Lingga Bandung.


3. Melatih jiwa kompetitif yang sehat dan positif.


4. Mencetak kader pramuka yang mampu menjadi pejuang bangsa yang memiliki jiwa nasionalis.


Nama Dan Tema


Nama kegiatan : Lomba tangkas pramuka penggalang


Tema kegiatan : Menciptakan karakter dan daya juang yang tinggi bagi pemuda pemudi


Waktu Dan Kegiatan


Hari : Minggu


Tanggal : 15 April 2017


Waktu : Jam 07.00-16.00


Tempat : Kampus Universitas Padang Panjang Bandung


Penutup


Demikianlah laporan kegiatan lomba tangkas pramuka yang menjadi tanggung jawab kami sebagai penyelenggara lomba dan hasil kegiatan lomba yang telah kami laksanakan. Laporan kegiatan lomba ini kami buat dengan sebenar-benarnya, jika masih terdapat banyak kesalahan pada laporan ini akan kami perbaiki lagi.


Kami menyampaikan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah membantu terlaksananya acara ini sampai acara ini sukses, semoga bantuan kalian mendapat balasan dari Allah SWT. Amin.

Posting Komentar untuk "Contoh laporan kegiatan lomba"