Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Laporan Kegiatan Pentas Seni

Contoh Laporan Kegiatan Pentas Seni

Source : rahasiabelajar.com


Pendahuluan

Puji dan syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan karuniaNya dan rahmatNya.


Indonesia memiliki beragam budaya yang indah dan tak lepas dari macam-macam karya seni yang memukau. Maka kami dari OSIS ingin menyelenggarakan sebuah pentas seni sekolah SMU Hitam Putih. Dalam rangka meningkatkan apresiasi para siswa terhadap kesenian dan kebudayaan khususnya yang berasal dari Indonesia.


Melalui kegiatan ini kami berharap akan tumbuhnya cinta dan kepedulian terhadap seni dan budaya Indonesia maupun seni dan budaya modern. Acara pentas seni ini dapat menjadi ajang hiburan para siswa menjelang UAS tiba.


Latar Belakang


Kegiatan atau acara pentas seni ini dilaksanakan sehubungan dengan hari Ibu yang sering kita peringati (walaupun tidak formal), setiap tanggal 22 Desember. Anggap saja acara pentas seni ini merupakan perayaan kecil-kecilan dari anak-anak dan sebagai rasa terima kasih kepada Ibundanya masing-masing.


Tujuan Acara Pentas Seni


1. Mengembangkan bakat, potensi serta kreatifitas para siswa.


2. Sebagai bentuk apreasiasi.


3. Sebagai ucapan khusus terima kasih kepada seluruh ibu di dunia.


4. Sebagai acara yang komersial.


5. Agar kesenian Indonesia tidak hilang.


6. Melestarikan seni dan budaya Indonesia.


Waktu Dan Tempat


Hari/Tanggal : Sabtu 5 Juli 2017


Waktu : Pukul 09.00-selesai


Jenis Kegiatan Yang Ditampilkan


1. Tarian tradisional perwakilan dari para siswi


2. Musik tradisi dan kreasi seni dari siswa siswi yang terdiri dari modern dance, band serta vokal grup dari masing-masing ekstrakurikuler.


3. Teater persembahan dari anak-anak ekstrakurikuler teater.


Penutup


Demikian hasil dari laporan kegiatan pentas seni yang telah kami selenggarakan, alhamdulilah acaranya berjalan dengan lancar dan sukses. Mohon maaf yang sebenar-benarnya jika masih ada kekurangan dari laporan kegiatan yang kami buat ini. kami berharap pembaca dapat menyampaikan kritik atau sarannya dengan lugas. Sekian dan terima kasih

Posting Komentar untuk "Contoh Laporan Kegiatan Pentas Seni"